Verdam

6 Bioskop Keren yang Ada di Indonesia Untuk Dikunjungi

6 Bioskop Keren yang Ada di Indonesia Untuk Dikunjungi

Berikut adalah list Bioskop keren yang patut kamu kunjungi di Indonesia. Banyak bioskop unik di Indonesia yang menawarkan pengalaman menonton yang berbeda. Jangan sampai kamu yang bioskop mania tidak tahu bioskop unik & bersejarah yang ada di Indonesia. Dengan membaca artikel diharapkan ketika kamu berkunjung ke wilayah daerah tersebut kamu dapat mengunjunginya. Berikut 6 bioskop keren yang wajib kamu kunjungi: 

1. Metropole Bioskop Megaria

Metropole Bioskop Megaria

Pada tahun 1932, bioskop pertama Metropole dibangun. Namanya adalah Bioscoop Metropool, sesuai dengan ejaan Bahasa Belanda. Bioskop pertama di Jakarta ini didirikan oleh orang Belanda dan dibuka untuk umum pada tahun 1951. Gedung pertunjukan film ini menarik orang-orang penting di pemerintahan, termasuk Presiden Soekarno; pada tahun 1960, gedung tersebut kemudian diganti namanya menjadi bioskop Megaria. Pada masa Orde Baru, bioskop keren ini diubah namanya menjadi Megaria Theatre. 21 Cineplex masuk dan mengubah namanya menjadi Metropole 21 dan kemudian berubah lagi menjadi Megaria 21. Pada akhirnya, namanya kini menjadi Metropole XXI.

Banyaknya bioskop di tempat lain dan kurangnya perawatan, gedung tua tersebut hampir hancur dan ditinggalikan masyarakat. Menurut laporan dari Pemprov DKI Jakarta, ada rumor bahwa gedung tersebut akan dijual. Gubernur DKI Jakarta pada tahun 1993, mencoba melindungi gedung tersebut dengan mencatatkan Bioskop Metropole sebagai Bangunan Budaya Kelas A yang dilindungi. Pengkategorian tersebut juga melarang gedung dibongkar karena usianya sudah lebih dari 50 tahun.kemudian diperbarui dan dipercantik  dengan restoran dan fasilitas tambahan. Bioskop terbesar dan tertua di Jakarta akan tetap tersemat pada metrople XXI.

2. Paradiso Ubud

Bioskop Paradiso Ubud

Paradiso, sebuah bioskop keren yang diciptakan oleh Down To Earth, adalah tempat terbaik di Bali untuk penonton film yang merupakan vegan, vegetarian, dan organik di dunia. Selain bioskop, tempat ini juga memiliki ruang pertunjukan, bar vegan mentah, toko organik, dan area pribadi untuk acara. Semua fasilitasnya menawarkan Anda pengalaman bioskop unik di Bali. Paradiso terletak di jantung kota Ubud, dan dapat menampung 150 orang dengan mudah.

Sangat cocok untuk disebut sebagai pusat kebudayaan Bali karena lebih dari sekadar bioskop. Ada berbagai lokakarya, pemutaran film harian, siang bersama teman, festival bertema, konser langsung, pameran seni, dan banyak lagi. Ini adalah tempat yang bagus di Bali jika Anda ingin mempelajari budaya dan tradisi asli pulau Bali.

3. Taman Film Pasopati

Taman Film Pasopati

Kota Bandung identik dengan berbagai titik wisata yang menarik untuk dikunjungi. Salah satunya adalah Taman Film, yang berlokasi di tengah Kota Bandung. Keseluruhan alas di taman ini adalah rumput sintentis yang terkesan rapi dan bersih.Tak heran jika tempat ini menjadi favorit anak-anak, baik untuk sekadar bermain dan menonton film melalui layar tancap. TFB dilengkapi sarana istirahat dan tempat duduk yang bervariasi, lho. Pengunjung bisa memadati tempat ini sampai 500 orang lebih.

Adanya bangku menyerupai punden berundak pun menjadi kelebihan dan daya tarik taman tersebut.

4. CGV Malang City Point

cgv malang city point

Jika anda pernah mendatangi bioskop CGV, pasti kesan yang melekat adalah konsep bioskop keren yang bertema industrial. Namun kali ini, konsep yang dihadirkan di CGV Kota Malang ini membawa kesan baru dengan warna hijau yang menambah kesegaran pengunjung.Umumnya, dapur untuk pembuatan popcorn ataupun minuman tidak ditampakkan kepada pengunjung. Tidak dengan CGV satu ini yang menempatkan ticket box dan popcorn zone di tengah ruangan dan dikelilingi oleh fasilitas pengunjung. 

CineCafe ini baru pertama kali disuguhkan di seluruh cabang CGV yang ada di Indonesia. Hal ini dilakukan untuk memberikan pengalaman kepada pengunjung agar dapat menikmati sajian makanan dan minuman fresh yang ditawarkan. Konsep baru yang ingin dihadirkan adalah adanya cafe untuk anak muda nongkrong namun memiliki bioskop keren di dalamnya. Dengan adanya Cine Cafe, banyak meja dan kursi disediakan untuk pengunjung dengan spot-spot yang Instagramable

5. Denpasar Cineplex

Denpasar Cineplex

Bioskop ini unik karena lokasi nya yang berada di pasar, ketika kamu ingin masuk ke dalam bioskopnya kamu harus melewati pedagang pedagang yang berjualan sebelum bioskop. Walaupun bioskopnya terletak di dalam pasar bioskop ini tetap menyajikan film-film yang update sama seperti bioskop lainnya. Bioskop keren ini terkenal dengan harga tiket menonton nya yang murah di banding tempat lain. By the way bioskopnya tetap di dalam gedung ya bukan de tengah-tengah pasar tradisional.

6. CGV Bekasi Cyber Park

CGV Bekasi Cyber Park

Bioskop yang terletak di bekasi ini mempunyai konsep interior street walking. Para pengunjung yang masuk ke dalam bioskop keren ini akan disuguhkan interior lantai yang berbentuk seperti aspal, ada tiang jalan, tanda jalan dan ada ban mobil. Banyak spot yang dapat dimanfaatkan untuk tempat berfoto serta ada lapangan basket buat kamu yang ingin menunggu film dimulai. Bioskop ini juga memiliki smoking room serta property vintage yang terkait dengan film. Dengan konsep street walk ini menjadikannya salah satu bioskop dengan konsep yang keren dan unik.

Bioskop yang berkualitas memerlukan peredaman suara yang baik. Verdam insulasi menyediakan jasa pemasangan maupun material peredaman suara yang ramah lingkungan. Cocok untuk menciptakan ruangan audio visual yang kedap suara dan anti gema.